Bagi yang berencana untuk bekerja atau bepergian ke Jepang, memikirkan mengenai kartu provider yang bisa digunakan serta dilengkapi dengan data agar terhubung bersama jaringan internet selama tinggal di negeri Sakura ini merupakan salah satu persiapan yang perlu untuk dilakukan. Sayangnya, banyak dari warga asing yang berasal dari luar Jepang merasa kesulitan untuk bisa mendapatkan provider kartu SIM yang tepat karena kebanyakan yang ditemukan di sana tidak menyediakan pilihan layanan dalam bahasa Inggris. Tenang saja, hal ini tidak perlu untuk menjadi sebuah hal yang ditakuti karena terdapat tips untuk cara beli kartu internet di Jepang dengan mudah seperti yang dijelaskan berikut.
Melakukan Pengajuan dalam Pembelian Kartu SIM Baru di Jepang
Hal pertama yang perlu dipahami untuk bisa melakukan cara beli kartu internet di Jepang dengan baik yaitu bahwa untuk bisa mendapatkan kartu SIM yang baru ini, penggunanya perlu untuk melakukan pengajuan terlebih dahulu. Dalam mengajukan pengajuan mendapatkan kartu SIM yang baru ini, calon pengguna yang merupakan warga asing perlu untuk menyerahkan beberapa dokumen dan informasi data diri yang penting sebagai bagian dari persyaratan. Beberapa hal diantaranya yaitu seperti status visa yang dimiliki, lama tinggal selama di Jepang, rekening bank yang digunakan, kepemilikan kartu kredit, dan juga cap nama pribadi atau Hanko.
Tidak jarang pula untuk bisa melakukan cara beli kartu internet di Jepang dengan tepat dan sampai kartu SIM tersebut bisa berfungsi dengan baik dan terkoneksi dengan internet yang ada di sana, hal ini bisa untuk memakan waktu cukup lama. Maka dari itu, perlu dan penting untuk mencari tahu terlebih dahulu terkait perusahaan provider yang menyediakan pelayanan pembuatan kartu SIM baru untuk warga asing yang akan tinggal di Jepang dalam kurun waktu tertentu. Selain itu, biasanya untuk jenis perusahaan provider yang seperti ini akan menyediakan layanan kartu SIM yang sudah dilengkapi dengan setting untuk bisa digunakan dengan bahasa Inggris agar mudah.
Tips Agar Dapat Membeli Kartu SIM di Jepang untuk Internet
Saat sampai di Jepang, mungkin sebelumnya sudah mencari tahu berbagai informasi mengenai kartu SIM untuk internet yang tersedia di sana sehingga nantinya tinggal melakukan pembelian saat sudah sampai di negara tersebut. Namun, tidak jarang banyak turis yang merasa bingung untuk bisa menentukan mana kartu SIM yang tepat dan paling sesuai dengan kebutuhan yang ada karena banyaknya pilihan yang tersedia. Oleh karena itu, perlu untuk tahu cara beli kartu internet di Jepang dan menemukannya dengan tepat yaitu melalui cara untuk membandingkan dari satu perusahaan provider kartu SIM dengan perusahaan lainnya tersebut.
Melakukan cara beli kartu internet di Jepang yang satu ini juga akan membantu untuk tahu dengan lebih mudah dan cepat karena sudah bisa mengetahui mana harga serta layanan yang diberikan dengan lebih tepat dan sesuai dengan kebutuhan yang dimiliki. Di sisi lain, perlu juga untuk memperhatikan dengan baik dan tepat terkait dengan ketentuan dan persyaratan yang perlu untuk dipenuhi terlebih dahulu agar nantinya waktu yang diperlukan untuk mengurus kartu SIM baru saat sudah sampai di Jepang bisa menjadi lebih singkat. Bisa juga hal ini dilakukan dengan bertanya kepada teman yang ada di Jepang atau sudah tinggal lama untuk membantu ini.