Apakah Anda pernah mendengar “Softbank”? Ini adalah nama perusahaan besar yang bermarkas di Tokyo, Jepang. Lalu, perusahaan ini berkembang menjadi perusahaan telekomunikasi dan sudah berhasil mencakup dalam bidang industri. Untuk Anda yang berencana liburan ke Jepang, Anda bisa menggunakan kartu internet 4G Softbank untuk bisa menikmati internet dengan leluasa.
Layanan nomor lokal ini biasanya mempunyai koneksi internet dan Anda tetap bisa berkomunikasi dengan lancar walaupun berpindah-pindah lokasi. Dimana 4G Softbank ini juga hadir dalam berbagai macam kuota data dan juga ukuran, mulai dari nano, micro, dan juga standar. Anda hanya perlu menyesuaikan dengan kebutuhan serta tipe ponsel Anda.
Untuk bisa menggunakan jaringan 4G Softbank ini, Anda membutuhkan pocket Wi-Fi ataupun SIM yang bebas dan tidak terkunci yang mendukung FDD LTE Band 1/3/8. Perangkat Softbank ini juga bisa digunakan SIM. Anda hanya perlu set router yang sudah diatur sebelumnya. Sehingga Anda bisa menggunakannya segera setelah sampai di Jepang.
Keuntungan Kartu Internet 4G Softbank
Terhubung dengan internet merupakan salah satu hal yang cukup berharga bagi orang-orang yang sudah terbiasa mendapatkan chat, email, dan juga Google. Namun, Anda akan menemukan alasan lain, terlebih saat berkunjung ke Jepang.
1. Google Maps
Menemukan jalan tujuan tidak pernah semudah saat menggunakan Google Maps. Oleh karena itu, untuk bisa mengoperasikan Google Maps, tentu kita membutuhkan jaringan internet. Dengan adanya internet, kita bisa mencari hotel atau ryokan, atau sekadar mencari rute transportasi umum melalui Google Maps.
Saat ini, ada banyak sekali informasi transit di dalam aplikasi ini, termasuk juga informasi biaya. Google Maps menyediakan informasi alamat dengan baik dalam Bahasa Inggris dan Jepang. Perlu dipahami bahwa Google Maps tidak akan mengizinkan Anda mengunduh peta secara offline. Itu artinya, Anda membutuhkan koneksi internet ketika bepergian.
2. Tetap Berhubungan
Mulai dari log in ke aplikasi Facebook, update Instagram Stories, atau hanya berhubungan dengan teman dan juga keluarga melalui Whatsapp bisa membantu Anda tetap terhubung dengan jaringan internet. Hal ini juga bisa membantu Anda untuk tetap bersama dengan teman perjalanan, apabila Anda tersesat atau mencoba untuk bertemu teman di tengah jam sibuk Tokyo.
3. Menghubungkan ke Semua Perangkat
Saat ini, para wisatawan telah dilengkapi dengan berbagai macam perangkat, mulai dari ponsel, jam tangan digital, laptop, tablet, dan lainnya yang membutuhkan jaringan internet. Untuk itu, Anda bisa menggunakan pocket Wi-Fi jaringan 4G Softbank dan menghubungkannya ke berbagai perangkat yang Anda bawa.
Dengan begitu, Anda akan tetap bisa terhubungan ke semua perangkat Anda dan mendapatkan jaringan internet saat liburan di Jepang.
Perlu Anda ketahui bahwa harga sewa pocket Wi-Fi tergolong lebih murah daripada membeli SIM Card di Jepang. Harga sewa pocket Wi-Fi ini bila dihitung untuk rombongan 3 hingga 6 orang sangat menguntungkan. Sebab, dengan hanya satu device pocket Wi-Fi, semua anggota rombongan dapat menggunakannya. Berbeda halnya dengan SIM Card yang harus dibeli oleh masing-masing orang.
Harga sewa pocket Wi-Fi di Jepang adalah mulai dari Rp. 60.000 per hari dan per device. Anda hanya perlu mengalikan saja terkait berapa hari Anda ingin sewa pocket Wi-Fi tersebut.
Itulah beberapa penjelasan mengenai apa itu 4G Softbank dan apa saja keuntungan yang akan Anda peroleh jika menggunakannya saat liburan di Jepang.