Internet Di Jepang

Cara Mudah Akses Internet Di Jepang Bagi Orang Indonesia 

Apakah Anda adalah salah satu orang Indonesia yang sedang bertempat tinggal di Jepang saat ini? Jika ya, sudah pastinya Anda sangat memerlukan kelancaran akses internet di Jepang untuk menunjang kehidupan sehari-hari Anda.

Perlu Anda ketahui bahwa kecepatan internet di Jepang ternyata lebih cepat dan stabil ketimbang yang ada di Indonesia. Anda wajib mengetahui cara akses internet di Jepang agar bisa menyesuaikan diri dengan kecepatan internet pada umumnya di Jepang.

Sepertinya belum semua orang Indonesia mengetahui cara mudah mengakses jaringan internet di Jepang. Untuk itu, artikel berikut ini akan membantu Anda merangkumkan detail cara yang perlu Anda lakukan selama di Jepang.

Mendapat Jaringan Wi-Fi Gratis

Cara yang paling mudah dan paling sering digunakan warga asing di Jepang adalah memanfaatkan jaringan Wi-Fi gratis yang tersedia di Jepang. Sangat banyak tempat yang menyediakan jaringan internet secara gratis di Jepang.

Biasanya Anda bisa mengakses internet gratis dari jaringan Wi-Fi di Jepang di tempat-tempat umum yang terbuka untuk public. Contohnya seperti di stasiun kereta api, hotel, bandara, apartemen, restoran, hingga di toko serba ada pun menyediakan Wi-Fi gratis ini.

Namun meskipun disediakan di banyak tempat secara gratis, tentunya akses jaringan Wi-Fi ini memiliki Batasan. Bisa saja jaringan internetnya melambat atau bahkan terburuknya bisa sampai terputus dari perangkat yang Anda gunakan baik ponsel atau pun laptop.

Oleh sebab itu, Anda tidak bisa sepenuhnya mengandalkan jaringan Wi-Fi saja selama bertempat tinggal di Jepang karena masih ada beberapa keterbatasan daerah yang tidak menyediakannya. Hal lain yang bisa Anda lakukan untuk mengakses internet di Jepang adalah membeli paketan internet sendiri.

Memiliki Pocket Wi-Fi di Jepang

Jika akses Wi-Fi untuk publik punya keterbatasan, maka sebaiknya Anda yang sediakan sendiri akses Wi-Fi untuk Anda. Caranya bisa dengan memiliki sebuah pocket Wi-Fi yang bisa Anda bawa kemana-mana dengan mudah.

Ternyata memiliki pocket Wi-Fi jadi alternatif yang umum digunakan untuk mengakses internet sendiri selama di Jepang. Harga pocket Wi-Fi ini biasanya berkisar di ratusan ribu. Ada baiknya langsung menyewa atau membeli pocket Wi-Fi ini ketika sudah berada di Jepang. 

Anda bisa langsung tentukan besaran dan jenis kuota seperti apa yang akan digunakan selama bertempat tinggal di Jepang. Jika Anda belum pernah mengobservasinya, silakan dicoba dahulu paketan yang mana saja dalam ukuran kuota terkecil untuk menghindari kekecewaan terhadap produk yang dimiliki.

Memiliki Kartu Internet Khusus di Jepang

Apabila memiliki pocket Wi-Fi dinilai cukup rumit karena perangkat tambahan ini perlu Anda bawa kemana-mana, maka membeli kartu internet khusus di Jepang bisa jadi solusi. Anda perlu memiliki kartu internet yang khusus bisa digunakan di Jepang untuk mengatasi harga yang terlalu mahal jika tetap menggunakan kartu lokal Anda.

Meski harga kartu internet di awal pembelian juga tidak terlalu terjangkau hingga ratusan ribu, namun jauh lebih layak dimiliki agar tidak mempersulit hari-hari Anda selama di Jepang. Dengan memiliki kartu internet khusus di Jepang maka Anda tidak perlu khawatir kehilangan akses internet pada saat kapan pun.

Itulah tadi tiga cara yang bisa kamu coba lakukan untuk mendapat akses internet di Jepang selama Anda bertempat tinggal di sana. Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda yang sedang memiliki rencana untuk pergi ke negara Jepang.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *