Telkomsel Roaming Jepang

Cara Mengaktifkan Telkomsel Roaming Jepang Mudah Anti RIbet

Anda berniat liburan ke Jepang, tapi masih bingung tentang internet? Tenang saja, Anda bisa aktifkan paket roaming telkomsel dan Anda bisa terus internetan selama berada di Jepang. Salah satu Anda dapat menggunakan telkomsel roaming Jepang. 

Paket roaming bisa Anda aktifkan sebelum atau ketika Anda sampai di Jepang. Tujuannya supaya Anda tetap dapat memakai SIM Card untuk berkomunikasi juga internetan. Tidak perlu penasaran dan bertanya-tanya, disini Anda akan menemukan cara mudah menggunakan paket data roaming selama di Jepang. 

Cara Aktifkan Fitur Telkomsel Roaming Jepang Di Smartphone Dengan Mudah 

Sebelum atau saat Anda berapa di Jepang dan ingin mengaktifkan paket roaming telkomsel, bisa menggunakan cara berikut ini : 

  1. Memastikan fitur roaming aktif caranya mudah yakni dengan cek fitur roaming di : 
  2. Kamu ketik *266#
  3. Pilihlah 7. status & info. 
  4. Kemudian pilih 4. Info Tarif & Fitur Roaming. 
  5. Pilih 2.fitur Roaming 
  6. kemudian pilih menu 2. Cek status. 
  7. Selanjutnya Anda atur ponsel Android supaya bisa support pada paket roaming dengan cara : 

Atur jaringan secara otomatis 

  • Pilih menu “pengaturan” dan pilihlah “koneksi” 
  • pilih “Jaringan Seluler” 
  • Pilihlah “Operator jaringan” 
  • Aktifkan pilihan “Pilih secara otomatis “

Lanjutkan proses aktivasi roaming dengan cara : 

  • Masuk menu “Pengaturan” pilihlah “Koneksi” 
  • Pilihlah “Jaringan Seluler” 
  • Aktifkan “Data Roaming” 

Selanjutnya Anda lakukan Koreksi Nama poin Akses/APN dengan cara : 

  • Masuk pada menu “pengaturan” pilihlah “koneksi” 
  • Pilihlah “jaringan seluler” 
  • Pilihlah “Nama Poin Akses” 
  • APN harus sudah terisi Internet.
  • Bagi Anda pengguna smartphone iOS bisa mengatur paket roaming dengan cara berikut ini : 

Atur dulu jaringan otomatisnya 

  • Masuk pada menu “Pengaturan” Pilihlah “Seluler” 
  • Pilih “Pilihan jaringan” 
  • Aktifkan “Otomatis” 

Lanjut aktivasi roaming 

  • Masuk pada menu “pengaturan” pilihlah “seluler” 
  • Pilihlah “Pilihan data seluler” 
  • Aktifkan “Roaming data” 

Lanjutkan proses koreksi Nama poin Akses/APN 

  • Masuk pada menu “Pengaturan” dan pilihlah “Seluler” 
  • Pilihlah “Pilihan data seluler” 
  • APN pastikan sudah terisi internet, sementara Nama Pengguna dan Kata sandi kosong. 

Cara Aktifkan Paket Roaming Telkomsel Jepang

Jika Anda sudah paham pengaturan di telepon, Inilah cara aktifkan paket roaming telkomsel ketika liburan ke Jepang : 

  1. Buka Aplikasi MyTelkomsel dan pilihlah Menu Belanja 
  2. Anda hanya perlu buka aplikasi MyTelkomsel. Pilihlah menu “Belanja”, kemudian pilih “Luar Negeri”.
  3. Pilihlah Negara Jepang, dan pilih paket roaming yang diinginkan. 
  4. Konfirmasi aktivasi paket RoaMAX. 
  5. Bagi pengguna simPATI, Loop, Kartu As dapat memberi paket RoaMAX 

Pelanggan prabayar Kartu As, simPATI, dan Loop bisa melakukan pembelian paket RoaMAX. Anda dapat menikmati internet sampai 100 GB dengan harga mulai dari Rp150.000. 

Nah, paket RoaMAX ini merupakan paket roaming paling terbaru dan terbaik tentang Telkomsel dengan harga serta kuota yang setara dengan SIM Card lokal di berbagai negara. 

Permasalahan Saat Aktifkan Telkomsel Roaming 

Jika Anda mengalami masalah ponsel tidak bisa mendapatkan sinyal ketika roaming. Hal ini bisa terjadi, karena lokasi Anda tidak terhubung sinyal operator di lokasi setempat. 

Anda bisa mencoba memilih operator jaringan dengan manual, selanjutnya cari nama mitra operator Telkomsel di negara yang Anda tuju. Untuk mengatasi hal ini Anda sebaiknya cek daftar mitra roaming data Telkomsel  di section “Mitra Roaming”. 

Jika Anda belum bisa menggunakan paket telkomsel roaming, jangan pernah bingung. Anda bisa menghubungi call center telkomsel atau Anda bisa bekerja sama dengan Kami. Kami siap menuntun proses aktivasi telkomsel roaming Jepang dengan cepat dan mudah. Semoga membantu. 

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *